Laporan Situasi Penyakit Infeksi Emerging Minggu 37 (10-16 September 2018)
Poliomielitis
- Situasi Global
-
- Total kasus kumulatif tahun 2018 sebanyak 50 kasus, 12 kasus WPV1 di Afganistan, 3 Kasus WPV1 di Pakistan, 13 kasus cVDPV2 di Republik Demokratik Kongo, 8 Kasus cDVDPV2 di Nigeria, 5 kasus cVDPV di Somalia dan 9 kasus cVDPV1 di Papua New Guinea.
- Jumlah kumulatif kasus polio tahun 2017 hingga tahun 2018 sebanyak 168 kasus dengan rincian sebagai berikut:
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini :
-
- Papua New Guinea melaporkan tiga kasus baru dari virus polio yang bersirkulasi tipe 1 (cVDPV1).
- Afghanistan dan Pakistan masing-masing melaporkan 1 kasus WPV1. Kedua negara tersebut juga terus mendeteksi WPV1 melalui sampling lingkungan.
- Somalia melaporkan dua kasus cVDPV2 di distrik Kismayo, provinsi Lower Juba.
MERS
- Situasi global
- Kumulatif kasus MERS sejak September 2012 sampai 9 September 2018 sebanyak 2.249 kasus dengan 798 kasus kematian (CFR 35,48%) di 27 Negara. Mayoritas kasus yang dilaporkan dari Arab Saudi yaitu 1.865 kasus. (WHO Event Update http://apps.who.int/ihr/eventinformation/event/2018-e000343 diakses 24 Agustus 2018).
- Negara yang melaporkan kasus MERS pada tahun 2018 adalah Saudi Arabia (84 kasus/ 24 kematian), Malaysia (1 kasus/1 kematian), Oman 1 Kasus/ 0 kematian, United Arab Emirate (1 Kasus/ 0 kematian), Republik Korea (1 kasus/ 0 kematian), dan United Kingdom (1 kasus/ 0 kematian).
- Situasi di Indonesia
-
- Kasus Konfirmasi
-
- Kasus Terduga MERS
-
- Kasus pada minggu ini :
- EK/ Lk/ 48th/ Kota Tangerang Selatan, Banten/ RS Eka Hospital Tangerang/ Hasil Negatif MERS / Kondisi membaik.
- N/ Pr/ 74th/ Kota Tangerang Selatan, Banten/ RSPI SS/Hasil Negatif MERS dan Negatif Influenza/ Kondisi membaik.
- Kasus pada minggu ini :
- Informasi minggu ini : NIHIL
Penyakit Virus Ebola (PVE)
- Situasi global Dilaporkan hingga 11 September 2018, total dilaporkan sebanyak 132 kasus EVD (101 kasus konfirmasi dan 31 kasus probable) dengan 91 kematian (60 kematian dari kasus konfirmasi dan 31 dari kasus probable). Dilaporkan 19 kasus pada petugas kesehatan (18 kasus konfirmasi dan 1 kasus probable dengan tiga kematian). Keseluruhan kasus berasal dari delapan Zona Kesehatan di Provinsi Kivu Utara dan Provinsi Ituri yaitu Zona Kesehatan Mabalako (66 kasus konfirmasi, 21 kasus probable, dan 63 kematian), Beni (20 kasus konfirmasi, 4 kasus probable, dan 19 kematian), Butembo (2 kasus konfirmasi, 2kasus probable dengan 3 kematian), Oicha (2 kasus konfirmasi, 1 kasus probable dengan 1 kematian), Musienene (1 kasus probable dengan 1 kematian), Masereka (1 kasus konfirmasi dengan 1 kematian), Kalunguta (1 kasus konfirmasi tanpa kematian), dan Mandima (9 kasus konfirmasi, 2 kasus probable, dan 3 kematian). Hingga 11 September 2018 sebanyak 5.306 kontak berada dalam pemantauan. (EVD External Situation Report No.6, tanggal 11 September 2018).Adanya krisis kemanusiaan dan buruknya keamanan di sebalah utara Provinsi Kivu ini membuat respon terhadap outbreak PVE menjadi lebih sulit. Jalur penghubung (jalur udara, perairan, ataupun darat) antara wilayah terjangkit dengan negara tetangga DRC (berbatasan dengan Uganda dan Rwanda) menjadi salah satu potensi penyebaran PVE tingkat regional, mengingat adanya pergerakan pengungsi dari DRC menuju beberapa negara tetangga. WHO menilai risiko penyebaran PVE saat ini tergolong tinggi pada level nasional dan regional, dan tergolong rendah di level global.
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini :
-
- Minggu ini dilaporkan 10 kasus tambahan (10 kasus konfirmasi dengan 9 kasus meninggal) dan 9 suspek.
Flu Burung A (H5N1, H5N6, H7N9, H9N2, H7N4)
A. H5N1
- Situasi global
- Kumulatif kasus Influenza A(H5N1) sejak tahun 2003 sampai 2018 sebanyak 860 kasus dengan 454 kasus kematian (CFR 53 %) yang dilaporkan dari 16 negara. (WHO - Avian Influenza Weekly Update No. 654, 14 September 2018).
- Pada tahun 2018 belum ada kasus yang dilaporkan.
- Situasi di Indonesia
-
- Kasus konfirmasi :
- Kasus pada minggu ini : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
B. H5N6
- Situasi global
- Tahun 2018 dilaporkan 2 kasus konfirmasi A(H5N6) di Cina.
- Kumulatif kasus A (H5N6) sejak tahun 2014 sampai 28 Agustus 2018 sebanyak 20 kasus dengan 14 kematian (CFR 70%) di negara Cina (Event Information WHO, tanggal 28 Agustus 2018)
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini :
- Cina melaporkan ke WHO bahwa ada satu kasus A(H5N6) di wilayah Guangxi Zhuang yang mengalami gejala mulai tanggal 10 Agustus 2018.
C. H7N9
- Situasi global
- Tahun 2018 dilaporkan dua kasus konfirmasi A(H7N9) di Cina.
- Kumulatif kasus flu burung A (H7N9) sejak tahun 2013 sampai 30 Juli 2018 dilaporkan sebanyak 1.567 kasus konfirmasi dengan 615 kematian (CFR 39,2%) (WHO - Avian Influenza Weekly Update No. 654, 14 September 2018).
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
D. H9N2
- Situasi Global
- Tahun 2018 dilaporkan dua kasus konfirmasi A(H7N9) di Cina.
- Kumulatif kasus flu burung A (H7N9) sejak tahun 2013 sampai 30 Juli 2018 dilaporkan sebanyak 1.567 kasus konfirmasi dengan 615 kematian (CFR 39,2%) (WHO - Avian Influenza Weekly Update No. 654, 14 September 2018).
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
E. H7N4
- Situasi global
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
Demam Kuning
- Situasi Global
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
Demam Lassa
- Situasi Global
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
Listeriosis
- Situasi Global
-
- Australia: Sejak 26 Januari 2018 – 20 Maret 2018 dilaporkan 19 orang terinfeksi bakteri Listeria, dengan 6 kematian. Tersebar di New South Wales (6), Victoria (8), Queensland (4) dan Tasmania (1). Hasil investigasi bersama antara otoritas kesehatan dan otoritas pangan New South Wales (NSW) menunjukkan bahwa sumber infeksi adalah melon kuning (rock melon) yang dibudidayakan perusahaan pertanian di Nericon Distrik Riverina NSW, namun belum diketahui dengan pasti titik sumber kontaminasi pada rantai penyediaan melon kuning. Untuk mengurangi risiko WHO menyarankan untuk mencuci semua buah dan sayuran sebelum dikonsumsi. (Event information WHO, 9 April 2018) .
- Afrika Selatan: Sejak 1 Januari 2017 sampai 17 Juli 2018, dilaporkan 1.060 kasus konfirmasi dengan 216 kematian dari semua provinsi di Afrika Selatan. Sebagian besar kasus telah dilaporkan dari Provinsi Gauteng (57,9%) diikuti Western Cape (12,8%) dan KwaZulu-Natal (7,8%) (Situation Report of Listerioasis in Republic South Africa, 26 Juli 2018).
- Europe Union: Sejak 2015 sampai 15 Juni 2018 terdapat 47 kasus dengan 9 kematian (CFR = 19%) yang dilaporkan dari 5 negara anggota Europe Union yaitu Austria, Denmark, Finland, Sweden dan UK. Sumber infeksi diketahui berasal dari jagung beku atau frozen mix vegetables yang didalamnya terdapat jagung yang diproduksi di Hungary. (WHO Event Update, 18 Juli 2018)
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
Nipah Virus
- Situasi Global
- Situasi di Indonesia : NIHIL
- Informasi minggu ini : NIHIL
There are no comments yet.